GESER UNTUK LANJUT MEMBACA
Berita Hari Ini NTT Kesehatan Sumba Tengah
Beranda / Berita Hari Ini NTT / Sumba Tengah / Wisuda di Waitabula dan Mimpi Pemerataan Kesehatan Sumba

Wisuda di Waitabula dan Mimpi Pemerataan Kesehatan Sumba

Wakil Bupati Sumba Tengah M. Umbu Djoka menghadiri Sidang Senat Terbuka Wisuda dan Sumpah Profesi Politeknik Kesehatan Bakti Sumba Periode I Tahun Akademik 2025/2026 yang digelar di Ballroom Hotel Sima, Waitabula, Kabupaten Sumba Barat Daya, Sabtu (24/1/2026). Foto: ProkopimSTeng

Dorong Pemerataan Layanan Kesehatan, Wakil Bupati Sumba Tengah Hadiri Wisuda Poltekkes Bakti Sumba

WAITABULA,SELATANINDONESIA.COM — Wakil Bupati Sumba Tengah M. Umbu Djoka menghadiri Sidang Senat Terbuka Wisuda dan Sumpah Profesi Politeknik Kesehatan Bakti Sumba Periode I Tahun Akademik 2025/2026 yang digelar di Ballroom Hotel Sima, Waitabula, Kabupaten Sumba Barat Daya, Sabtu (24/1/2026).

Di hadapan para wisudawan, sivitas akademika, dan undangan yang hadir, Umbu Djoka menegaskan pentingnya peran tenaga kesehatan muda dalam memperkuat layanan kesehatan masyarakat, terutama di wilayah-wilayah yang masih terbatas aksesnya.

Sebanyak 41 wisudawan jenjang Diploma III dan IV resmi dilantik pada kesempatan tersebut. Dari jumlah itu, 10 lulusan telah diterima bekerja, sebuah capaian yang menurut Umbu Djoka patut diapresiasi karena mencerminkan kualitas dan daya saing lulusan Poltekkes Bakti Sumba.

“Capaian ini menunjukkan bahwa pendidikan vokasi kesehatan di Sumba mampu menjawab kebutuhan dunia kerja,” kata Umbu Djoka dalam sambutannya.

Dukung PON 2028, Dr. Umbu Rudi Kabunang Dorong Pembangunan Arena Pacuan Kuda Nasional di Sumba Barat Daya

Ia juga menyoroti keberadaan dua wisudawan asal Kabupaten Sumba Tengah. Keduanya diharapkan dapat kembali ke daerah dan menjadi bagian dari upaya peningkatan pelayanan kesehatan bagi masyarakat setempat.

Lebih jauh, Umbu Djoka mendorong para lulusan agar tidak hanya berorientasi pada pusat-pusat perkotaan. Menurutnya, pemerataan layanan kesehatan masih menjadi tantangan besar di Sumba, sehingga kehadiran tenaga kesehatan di tingkat kecamatan dan desa sangat dibutuhkan.

“Bangunlah pelayanan kesehatan yang menjangkau masyarakat hingga ke pelosok. Apotek, praktik kesehatan, dan layanan dasar sangat dibutuhkan di desa-desa,” ujarnya.

Umbu Djoka menekankan bahwa wisuda bukanlah akhir perjalanan, melainkan awal dari tanggung jawab profesional yang lebih besar. Tantangan di lapangan, kata dia, membutuhkan tenaga kesehatan yang tidak hanya kompeten, tetapi juga berintegritas dan memiliki dedikasi tinggi.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati juga menyampaikan apresiasi kepada yayasan, dosen, dan tenaga pengajar Poltekkes Bakti Sumba, serta para orang tua dan wali mahasiswa yang telah mendukung proses pendidikan hingga para mahasiswa menyelesaikan studinya.

Derap Tradisi di Tanah Sumba: Pacuan Kuda Non Pelana Menuju PON XXII

Sidang senat terbuka tersebut turut dihadiri Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Sumba Tengah Ignatius U. Tiba, serta jajaran Pemerintah Kabupaten Sumba Tengah.*/ProkopimSTeng/llt

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Advertisement
× Advertisement