
WAIBAKUL,SELATANINDONESIA.COM – Bupati Sumba Tengah, Drs. Paulus S. K. Limu, menegaskan bahwa percepatan program strategis daerah dan nasional hanya bisa tercapai dengan kolaborasi, sinergi, dan integrasi yang kuat antar Perangkat Daerah. Dalam rapat penting yang digelar pada Jumat (21/3/2025), ia menekankan bahwa setiap perangkat harus bekerja bersama secara solid, terutama dalam merealisasikan program unggulan Nasional dan Daerah termasuk Rumah Mandiri.
“Kita tidak bisa bekerja sendiri-sendiri. Semua harus berkolaborasi agar program ini benar-benar berdampak bagi masyarakat!” ujar Bupati Paulus dengan penuh semangat di hadapan jajaran pemerintahan, termasuk Sekretaris Daerah, para Staf Ahli, Asisten Administrasi Umum, serta kepala dinas terkait.
Program Rumah Mandiri: Jalan Menuju Kemandirian Masyarakat
Rumah Mandiri bukan sekadar bantuan rumah, tetapi program terintegrasi yang mencakup pertanian, peternakan, kesehatan, dan pendidikan. Untuk memastikan keberhasilan program ini, berbagai dinas akan turun tangan:
Dinas Pertanian: Menyediakan bantuan benih padi, jagung, dan hortikultura untuk memperkuat ketahanan pangan.
Dinas Peternakan: Memberikan bantuan ternak kambing dan unggas untuk meningkatkan pendapatan masyarakat.
Dinas Kesehatan: Menjamin layanan kesehatan gratis bagi penerima manfaat.
Dinas PPO: Menyediakan bantuan sekolah dan beasiswa perguruan tinggi bagi anak-anak keluarga penerima manfaat.
Bupati Paulus juga meminta data dan laporan pendampingan harus segera disampaikan secara transparan. “Jangan hanya sebatas janji atau laporan di atas kertas. Saya ingin program ini benar-benar berjalan dan berkelanjutan!” tegasnya.
Dengan komitmen penuh dari seluruh pihak, harapan besar pun tumbuh bahwa program Rumah Mandiri bisa membawa perubahan nyata dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Sumba Tengah.*/)prokopimSTeng/llt