Golkar Sumba Tengah Fokus Sukseskan Delapan Program Startegis

109
Jajaran DPD II Partai Golkar Kabupaten Sumba Tengah ketika menggelar rapat di Kantor DPD II Partai Golkar Kabupaten Sumba Tengah, Kamis (23/9/2021)

WAIBAKUL,SELATANINDONESIA.COM – Partai Golkar Kabupaten Sumba Tengah dibawah pimpinan Melkianus Umbu Hunggar serius menjalankan 8 program strategis Partai Golkar se Provinsi NTT.

Bersama DPD Partai Golkar se NTT, DPD Sumba Tengah terlihat selalu mengikuti zoom meeting yang dipimpin langsung oleh Ketua DPD Partai Golkar Provinsi NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena yang juga Wakil Ketua Komisi IX DPR RI.

Delapan program strategis yang dimaksud adalah Pemberdayaan Petani Milenial, Yelllow Clinic, Golkar Institut, Media dan Pemenangan Pemilu, Optimalisasi Potensi Milenial, Digitalisasi Organisasi, Pemberdayaan Kelompok Perempuan Produktif, Pemberdayaan UMKM dan Ekonomi Kreatif.

Beluma lama ini, DPD Golkar Kabupaten Sumba Tengah melalui Yellow Clinic melakukan vaksin massal untuk masyarakat Sumba Tengah sebanyak 1.000 dosis. Pelaksanaa vaksin massal ini disambut antusias oleh masyarakat. Selain berjalan lancar karena pengaturan yang baik oleh kader-kader Golkar Sumba Tengah, kegiatan tersebut adalah pelaksaan vaksin massal pertama dengan jumlah 1.000 dosis.

Pasca pelaksanaan vaksin, respon dari masyarakat terpantau baik dan banyak yang berharap agar Golkar Sumba Tengah melalui Yellow Clinic kembali melakukan kegiatan yang sama. Pasalnya, lebih dari 70 persen masyarakat belum mendapatkan vaksin.

Kepada SelatanIndonesia.com, Kamis (23/9/2021), Ketua DPD II Partai Golkar Sumba Tengah, Melki Umbu Hunggar mengatakan, Ketua DPD Provinsi NTT Melki Laka Lena sedang mengusahakan agar dalam waktu dekat dapat menyediakan vaksin 100.000 dosis untuk NTT, dengan demikian Sumba Tengah berharap mendapat alokasi lebih dari 5.000 dosis.

“Partai Golkar Sumba Tengah sudah dan terus menyukseskan program-program dalam rangka memberdayakan petani milenial. Proses persiapan ini masih terus berlangsung untuk menghindari kegiatan dilakukan temporer tanpa output dan outcome yang jelas dan terukur. Namun demikian beberapa kelompok telah terbentuk bahkan sudah mulai melakukan produksi antara lain dengan menanam berbagai jenis tanaman sayur. Selain itu ada juga kelompok tani milenial yang membudidayakan ikan tawar,” sebutya.

Umbu Hunggar menjelaskan, dalam rangka menyambut HUT Golkar pada 20 Oktober 2021 mendatang, DPD Golkar Sumba Tengah akan melakukan beberapa kegiatan antara lain Family Day Golkar di Pantai Tangairi, Sarasehan Sehari mengenai peran generasi milenial dalam politik, dan beberapa lomba yaitu lomba catur dan PBUG.

Sekretaris Golkar Sumba Tengah, Obed Umbu Kaballu menjelaskan, semua kegiatan yang akan dilakukan nanti harus sesuai dengan prosedur kesehatan Covid-19.

Beberapa kegiatan tersebut telah didelegasikan kepada beberapa kader Golkar yaitu kepada Into Umbu Djoka S.Sos sebagai ketua pelaksanan Sarasehan Sehari, Andro Rivaldi Umbu Djowa S.Kom sebagai ketua pelaksana lomba Pub G dan Catur serta Nixon L Natar sebagai ketua pelaksana Family Day 2021,” sebut Obed.

Selama ini, partai Golkar Sumba Tengah terus berusaha meyakinkan masyarakat bahwa perubahan terus dilakukan. Bahkan, aktifitas sosial kemssyarakatan terus digelar seperti pembagian sembako, tambahan nutrisi untuk ibu hamil, tambahan nutrisi untuk balita dan berbagai bentuk bantuan material lainnya, seperti alat swab, dan APD untuk nakes.*)OUK

Editor: Laurens Leba Tukan

Center Align Buttons in Bootstrap