Jis Baok, Peracik Obat Herbal di TTS yang Mampu Sembuhkan Berbagai Penyakit

1324
Jis Baok ketika sedang melayani pasiennya di Gubuk Herbalove JB3 di Jln. Melati Nomor 9 RT 13/ RW 05 Kelurahan Karang Siri Kecamatan Kota Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (17/11/2020). Foto: SelatanIndonesia.com/Paul Papa Resi

SOE,SELATANINDONESIA.COM – “Kami mengobati, Tuhan Yesus Menyembuhkan”. Itulah motto kerja Jis Baok, dalam memberikan pengobatan terhadap pesien yang datang dengan berbagai pengeluhan penyakit.

Pria brewok lulusan SNAKMA  Lili Kabupaten Kupang tahun 1986 ini adalah seorang ASN Lingkup Setda Kabupaten TTS. Ia sudah menekuni penelitian dari berbagai litaratur mengenai zat alamiah yang terkandung didalam tumbu-tumbuhan untuk diracik menjadi obat herbal yang lazim dikenal dengan sebutan “Herbalove JB3” sejak tahun 2017 silam.

Menurut pria 54 tahun ini, keinginan untuk meracik obat herbal didasari oleh rasa kemanusiaan yang tinggi untuk menolong sesama yang sakit yang tidak mampu agar melalui pertolongannya dan campur tangan Tuhan bisa disembuhkan.

“Kami mengobati, Tuhan menyembuhkan. Itulah motto yang selalu saya kumandangkan. Saya yakin lewat pengobatan yang saya berikan dan pertolongan Tuhan, saudara-saudari kita yang tidak mampu yang datang berobat bisa disembuhkan,” kata Jhys  Baok yang ditemui di kediamannya Jln. Melati Nomor 9 RT 13/ RW 05 Kelurahan Karang Siri Kecamatan Kota Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (17/11/2020).

Menurut Jis Baok, sudah banyak sekali pesien yang datang berobat disembuhkan berkat konsumsi obat herbal hasil racikannya. Mulai dari strok berat, strok ringan, kangker, kangker payudara, kista, miom dan berbagai macam jenis penyakit lainnya dapat disembuhkan.

“Sudah banyak sekali pesien yang datang di sini, ada yang strok berat, strok ringan, kista, kangker serviks, kangker payudara, kista, miom, lambung dan berbagai penyakit lainnya setelah minum obat herbal, puji Tuhan bisa disembuhkan,” tutur Jis Baok.

Ditambahkannya, sejak bulan Mei 2020 hingga saat ini, sudah hampir 10.000 orang yang mendatangi gubuk Herbalove JB3 miliknya, dengan berbagai macam pengeluhan dan mengaku sembuh.

Sebagaimana testimoni dari Bernabas Tein (60) warga desa Bisene Kecamatan Mollo Selatan Kabupaten TTS yang mengaku mengalami kangker mulut sejak tahun 2017.

“Baru tadi pagi (Selasa 17/11/2020) saya minum, bengkaknya sudah mulai turun dan rasa sakit mulai berkurang. Saya sudah berobat ke dokter sejak tahun 2017 tapi tidak ada perubahan. Tadi pagi setelah saya minum obat herbal dari bapa Jis Baok, puji Tuhan, saya rasa bengkak sudah turun dan rasa sakit dibagian dalam mulut sudah berkurang,” aku Bernabas yang ditemui digubuk Helbalobe JB3 Selasa (17/11/2020).

Obat Herbalove JB3 racikan Jis Baok ini sudah di konsumsi oleh beberapa pesien yang berada di Papua, Ambon, Jawa, Kalimatan, Batam, Timor Leste, Medan dan beberapa wilayah lainnya di Indonesia. Kami Mengobati, Tuhan Yang Menyembuhkan.**)Paul Papa Resi

Editor: Laurens Leba Tukan

Center Align Buttons in Bootstrap