
BAA,SELATANINDONESIA.COM – Ketua DPD I Partai Golkar NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena menyebutkan, sejarah politik di NTT telah mencatat bahwa Golkar Rote Ndao telah melahirkan nama-nama beken yang menjadi pemimpin di Nusa Tenggara Timur bahkan bangsa Indonesia.
Disebutkan, politisi hebat di negeri ini yang menjadi pemimpin di NTT adalah lahir dari Golkar Rote Ndao. “Tempat ini adalah ladangnya para pemimpin, ada Pak J.N. Manafe, ada Pak Medah, Pak Charles Mesang, Pak Jonas Salena, Pak Jerry Manafe, Pak Mell Adoe, Pak Dan Adoe, dan lainnya,” sebut Melki Laka Lena ketika membuka Musda IV Golkar Rote Ndao, Jumat (24/7/2020).
Wakil Ketua Komisi IX DPR RI mengatakan, partai Golkar Rote Ndao telah melahirkan orang hebat di tingkat nasional dan NTT. Itu pasalnya, ia berpesan agar Musda Golkar Rote Ndao kali ini harus merumuskan kebijakan partai yang bisa mencerminkan kekuatan di NTT. “Daerah ini punya keunggulan kompetitif dibandingkan daerah lain. Di DPR saya selalu dengungkan bahwa NKRI ini harus dilihat utuh dari Timur, Barat, Utara dan Selatan. Dan Selatan Indonesia itu ada di Rote Ndao, maka Golkar di Rote Ndao harus tampil beda dengan daerah lainnya di NTT dan Indonesia,” ujar Melki.
Ia juga mengatakan, dalam penilaian DPD I Golkar NTT, ada dua DPD II Golkar yang punya laporan administrasi paling rapih yaitu Rote Ndao dan Kota Kupang. “Rupanya dua DPD ini ketuanya orang Rote, ada Pak Ady Lau dan Pak Pak Jonas Salean, ini catatan kami di Golkar NTT, dan ini keunggulannya yang harus dipertahankan dan ditingkatkan dan menjadi contoh bagi DPD II lain di NTT,” kata Melki
Melki mengatakan, saat ini Pengurus DPD I Golkar NTT berjumlah 150 orang dan 50 persennya adalah perempuan, yang berusia dibawah 30 tahun ada 60 persen. Menurutnya, ini bentuk regenrasi kepengurusan di Golkar NTT “Dua kelompok ini adalah masa depan politik negeri ini termasuk NTT. Segmen pemilih anak muda dan perempuan sangat besar. Dan ini harus diterapkan ke seluruh DPD II Golkar se NTT termasuk Rote Ndao,” sebut Melki.
Musda IV Golkar Rote Ndao yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPD I Partai Golkar NTT, Nikson Messakh tersebut, setelah melalui proses sidang yang berjalan lancar, akhirnya memilih secara aklamasi Yosia A. Lau menjadi Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Rote Ndao Periode 2020-2025.***Laurens Leba Tukan