ADONARA,SELATANINDONESIA.COM – Pertarungan perebutan tiket 16 besar di Turnamen Kolimasang Open 2023 berlangsung sengit. Rabu (31/5/2023), perjumpaan antara Atumatan Sagu dengan Cendrawasih Kolilanang sangat memikat animo pengggemar sepakbola di Mini Estadio Porkom Kolimasang. Kendati tanpa kehadiran Bidadadari Tribun milik Cendrawasih Kolilanang, Ina Surat yang sedang dirundung duka, namun anak-anak asuhan Oman Peka ini membungkam Atumatan dengan skor tipis 2-1.
Laga baru berjalan beberapa menit namun palang pintu Atumatan dipaksa memungut bola didalam jalahnya. Rikardus Demon Libak sukses menggetarkan jalah ATM setelah memanfaatkan umpan ciamik dari Asto.
Anak-anak Cendrawasih terlihat sangat disipilin diparuh babak pertama. Mereka mendominasi serangan dan menciptakan peluang-peluang berbahaya. Jelang babak pertama usai, Asto kembali berkontribusi untuk menggandakan keunggulan Cendrawasih.
Punggawa Popda Flotim ini berhasil mengecoh barisan belakang ATM dan melepaskan tendangan keras untuk menjebol gawang anak asuhan Hairun Heri yang kedua kalinya. Asto, Punggawa Kontingen Sepakbola Flotim pada Popda NTT 2022 ini berhasil mencatat satu gol satu asist. Talenta berbakat asli Kolilanang ini benar benar gacor sore ini.
Memasuki babak kedua, Atumatan mencoba bermain terbuka untuk mengimbangi permainan taktikal Cendrawasih. Upaya ini berhasil mencitakan beberapa kesempatan emas namun finishing yang belum akurat.
10 menit jelang berkahirnya laga, ATM berhasil mempekecil ketertinggalan usai memanfaatkan kemelut didepan gawang Cendrawasih.
Bahkan, Atutaman melancarkan serangan betubi tubi kearea berbahaya Amas Kelen dkk. Beberapa peluang harus terbuang oleh Atumatan beberapa saat jelang berakhir laga.
Hingga wasit utama, Kons Goran meniup sempritan panjang, Skor 2-1 pun tidak berubah untuk keunggulan Cendrawasih. Dibabak 16 besar, Tim kesayangan masyarakat Kolilanang akan berjibaku dengan Siap Weranggere.*/)Ipul/AFN
Editor: Laurens Leba Tukan