Perseftim vs Perserond, Laga Penentu dan Ujian Sejati Laskar Lewotanah

70
Para pendukung Perseftim Flores Timur. Dok: SI

KUPANG,SELATANINDONESIA.COM – Perseftim Flores Timur akan menghadapi tantangan berat sore ini dalam lanjutan babak penyisihan Liga 4 NTT ETMC 2025 Kupang. Mereka harus berhadapan dengan tim tangguh Perserond Rote Ndao, semifinalis ETMC dua edisi beruntun (Lembata 2022 & Rote Ndao 2023). Duel ini akan digelar di Stadion Oepoi Kupang pada pukul 16.00 Wita petang nanti.

Kedua tim sama-sama telah mengantongi 4 poin dari dua pertandingan sebelumnya. Perseftim sukses mengalahkan Persewa Waingapu 2-0 sebelum ditahan imbang Biru Muda Perkasa 2-2. Sementara Perserond bermain imbang 0-0 dengan Biru Muda Perkasa dan menang tipis 2-1 atas Persewa.

Keunggulan dan Kelemahan, Siapa Lebih Siap?

Secara produktivitas, Perseftim lebih unggul. Mereka telah mencetak 4 gol dan kebobolan 2 gol, sementara Perserond hanya mencetak 2 gol dan kebobolan 1 gol. Namun, statistik ini bukan jaminan kemenangan bagi Perseftim.

Perserond punya pengalaman di laga-laga besar. Mereka tahu cara mengatasi tekanan dan terbukti bisa melangkah jauh di turnamen ini. Lebih menarik lagi, 11 pemain Perserond berasal dari Lamaholot, termasuk 7 pemain dari Flores Timur dan 4 pemain dari Lembata, seperti:

  1. Leonardo Lebu Raya (1912 Watoone)
  2. Indrawan Tokan (1912 Watoone)
  3. Bram Lamauran (Ikan Tongkol)
  4. Muhammad Ramadhan
  5. Sang Bintang Arema (Perselaya)
  6. Alo Tapun (Hokeng/Wolorona)
  7. Muhammad Syukur

Dengan skuat seperti ini, Perserond jelas bukan lawan yang bisa diremehkan.

Laga Hidup Mati, Perseftim Harus Bermain Tanpa Celah

Jika ingin melangkah ke fase knock-out, Perseftim wajib menang! Meski hasil imbang masih membuka peluang, kemenangan akan memastikan mereka lolos lebih nyaman.

Perseftim harus tampil lebih efektif dalam memanfaatkan peluang dan tidak boleh lengah di lini belakang. Perserond sangat disiplin dan sudah terbiasa dengan laga krusial seperti ini.

Dukungan penuh dari Curva Sud, kelompok suporter setia Laskar Lewotanah, bisa menjadi motivasi tambahan. Namun, yang paling penting adalah bagaimana Albert Tefa Cs bisa menunjukkan mental juara di atas lapangan.

Apakah Perseftim bisa menaklukkan semifinalis langganan dan mengamankan tiket ke babak selanjutnya? Semua akan terjawab sore ini di Stadion Oepoi. */)AFN/Ipul/llt

Center Align Buttons in Bootstrap