
JAKARTA, SELATANINDONESIA.COM – Tangis bahagia tak terbendung di wajah Mama Sofi Gadjo, ibunda Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Melki Laka Lena. Di usia 75 tahun, ia menyaksikan buah hatinya dilantik menjadi pemimpin daerah tercinta. Walau tak bisa hadir langsung di Istana Negara pada Kamis (20/2/2025), kebanggaan dan haru terpancar dari wajahnya saat berbincang dengan sang putra lewat video call sebelum pelantikan.
“Lapor Mama, saya siap dilantik menjadi Gubernur NTT,” ucap Melki Laka Lena penuh hormat kepada ibundanya. Dari balik layar, Mama Sofi tersenyum, matanya berkaca-kaca. Dengan suara bergetar karena emosi, ia membalas, “Hormat, Pak Gubernur.”
Momen itu seketika menggetarkan hati Melki. Tak ingin melihat ibundanya menangis, ia segera mengakhiri panggilan, menyimpan perasaan haru dalam dadanya. Baginya, doa dan restu sang ibu adalah bekal utama dalam menjalankan tugas sebagai pemimpin NTT.
Melki Laka Lena, anak kedua dari empat bersaudara, merupakan sosok yang dikenal gigih dan berdedikasi. Ia tumbuh dalam keluarga yang menjunjung tinggi nilai perjuangan dan pendidikan. Bersama saudara-saudaranya Rini Gadjo, Emanuel Melkiades Laka Lena, Yanto Laka Lena, dan Maria Yuniati Emerensiana ia dibesarkan dengan kasih dan disiplin oleh almarhum ayah mereka, Johanes Gadjo Kede.
Kini, perjalanan panjangnya di dunia politik mengantarkannya ke puncak kepemimpinan NTT. Di bawah pemerintahan Presiden Prabowo Subianto, ia resmi dilantik dengan harapan membawa perubahan dan kemajuan bagi tanah kelahirannya.
Tangis bahagia Mama Sofi menjadi simbol kebanggaan seorang ibu yang melihat putranya mencapai puncak pengabdian. “Pak Gubernur” bukan sekadar gelar, tetapi amanah besar yang diemban dengan tulus untuk membangun NTT menjadi lebih baik.*/)llt