RUTENG,SELATANINDONESIA.COM – Partai Golongan Karya (Golkar) menyalurkan bantuan 50 paket sembako untuk korban angin puting beliung di Kelurahan Golo Dukal, dan Kelurahan Bangka Leda, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Manggarai Yoakim Jehati pada Jumat 12 Januari 2024.
Yoakim mengatakan, aksi sosial kemanusiaan iti sesuai instruksi Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto. “Ini dalam rangkaian kegiatan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Partai Golkar tingkat Nasional yang berlangsung di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat (Mabar) yang dimulai pada 12 sampai 14 Januari 2024. Ada 50 paket sembako yang dibagikan terdiri dari beras, minyak goreng, telur, Indomie dan gula,” sebut Yoakim Jehati seperti dilansir dari Radar Flores, Jumat (12/1/2024).
Ia menuturkan dengan penyaluran sembako ini, Partai Golkar ingin berbuat aksi nyata di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan. “Hari ini serempak kita menyerahkan bantuan gunung meletus Lewotobi Laki-laki di Flores Timur dan penyerahan bantuan untuk korban angin puting beliung di Manggarai,” tutur politisi asal Cibal itu.
Disebut Yoakim, kegiatan bagi sembako akan terus dilakukan Partai Golkar Manggarai untuk membantu masyarakat. Ia menambahkan, Partai Golkar Manggarai bertekad akan terus menjalankan amanah ini dengan sungguh-sungguh agar Golkar semakin dicintai masyarakat.
“Kita berharap kegiatan rutin yang laksanakan ini dapat dirasakan oleh masyarakat, Golkar hadir di tengah-tengah masyarakat guna memberikan dampak positif,” sebut Yoakim.
Ia berharap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat untuk masyarakat penerima.
Warga Kelurahan Bangka Leda Maria Stefiani Mujur salah penerima bantuan sembako menyampaikan limpah terima kasih kepada Partai Golkar yang peduli dengan korban angin puting beliung pada Selasa (09/1/2024) lalu. “Semoga Partai Golkar sukses selalu di masa-masa yang akan datang,” ucap Maria.
Pada kesempatan yang sama, staf di Kelurahan Bangka Leda Donatus Caku menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Partai Golkar. Sebab, partai beringin sudah peduli dengan warga terdampak angin puting beliung beberapa hari yang lalu.
“Mudahan-mudahan ada partai-partai lain ataupun dari lembaga-lembaga swasta yang punya inisiatif seperti Partai Golkar untuk meringankan beban warga yang kena dampak dari angin puting beliung di Manggarai,” harap Danotus.*/)LLT