Amukan Gelombang Laut Tenggelamkan Sipo Oringbele dari Turnamen Kolimasang Open

115
Gol pemungkas Kio Boleng yang mengantar Gelombang Laut melaju ke Semifinal setelah mengalahkan Sipo Oringbele 2-1 di Mini Estaio Porkom Kolimasang, Adonara, Senin (12/6/2023). Foto: AFN/Ipul

ADONARA,SELATANINDONESIA.COM –  Drama comeback epic memastikan kebringasan Gelombang Laut FC yang berhasil menenggelamakn Sipo Oringbele dari arena Turnamen Kolimasang Open 2023. Penampilan apik tim dari Delang, Flores Timur daratan itu sungguh mengejutkan.

Para pencinta sepakbola Adonara dan Flores Timur terhipnotis lantaran penampilan menakjubkan antara Sipo Oringbele berhadapan dengan Gelombang Laut dalam laga perebutan tiket semifinal Kolimasang Open 2023. Mini Estadio Porkom Kolimasang disemuti para penggemar sepakbola, Senin (12/6/2023).

Laga sengit itu di luar dugaan para pengamat dan pecinta sepakbola Adonara dan sekitarnya. Benar-benar menyandra rasionalitas jika ditelisik dari segi kedalaman squad kedua tim.

Sipo Oringbele hadir dengan segudang pemain bintangnya. Kombinasi tajam mematikan dari tanah Lomblen dengan generasi emas Oringbele berhasil mempersembahkan level sepakbola yang modernis di laga-laga sebelumnya. Layak disebut El Galaticos.

Namun siapa yang menyangka, jika tim bertabur bintang bakal menemui jalan terjal lalu tersungkur. Inilah sepakbola, penuh misteri dan sangat dinamis alur gerak ceritanya.

Banyak yang menjagokan Sipo Oringbele dibawah asuhan Rudalo akan keluar sebagai The Winner pada gelaran Kolimasang Open 2023. Bukan tanpa alasan, kedalaman squad dan teknik permainan yang menjadi dasar penilaian itu. Tapi naas menerpa Laskar Mirek dikala bersua dengan wakil Flores Timur Daratan, Gelombang Laut, FC.

Pertandingan yang berlangsung sengit dipenuhi adegan menegangkan ini pun menjadi laga terakhir Sipo Oringbele. Gimbal dkk harus menerima kenyataan pahit usai disingkirkan Gelombang Laut lewat drama Comeback Epik sore kemarin.

Padahal, Laskar Mirek lebih dulu unggul lewat sepakan terukur Sesar Rimba pada menit awal babak kedua. Sebuah skema serangan cepat yang dibangun sukses menciptakan kemelut emas hingga gol pembuka pun tercipta di laga ini.

Tak menunggu lama, 2 menit berselang Gelombang Laut membangun serangan lewat umpan pendek dari kaki ke kaki sukses dimanfaatkan Erik Buton untuk memperdaya Stenly Boli setelah shootingan melengkungnya menggetarkan jalah Sipo. Skor 1-1 bertahan hingga menit-menit akhir laga.

Dan gol kemenangan Gelombang Laut Delang pun lahir di penghujung laga. Berawal dari sepak pojok untuk Gelombang Laut. Bola merangsek masuk tepat diarea kramat Sipo. Kemelut pun tercipta hingga Kio Boleng sukses menyundul sikulit bundar untuk memastikan satu tiket Semifinal menjadi Milik Gelombang Laut.

Konsistensi tempo permainan tiki taka yang menjadi ciri khas Gelombang Laut berhasil mempengaruhi ruang gerak Laskar Mirek. Anak asuhan Addy Muda cukup bersabar dalam membangun serangan. Tidak panik dan terburu buru.

Menjadi perhatian khusus dilaga ini adalah penampilan disiplin lini belakang Gelombang Laut. Riski Koten dan Ucok Ruing bersama dua wing backnya sukses meredam amukan tridente Sipo Oringbele.

Dipartai semifinal, Gelombang Laut akan melanjutkan perseteruan dengan Wakil Adonara Barat yakni Dustig Waiwadan yang terlebih dahulu memastikan satu tiket usai membekuk Cendrawasih 3-1.*/)AFN/Ipul

Editor: Laurens Leba Tukan

Center Align Buttons in Bootstrap