KUPANG,SELATANINDONESIA.COM – Bank BNI Kupang menunjukan komitmennya untuk terus mendukung program Pemerintah Provinsi NTT dibawa kepemimpinan Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat dan wakilnya Josef A. Nae Soi. Menggandeng Pengurus Provinsi NTT Pertiwi Indonesia, salah satu komitmen BNI Kupang itu diwujudkan dengan memberikan bantuan melalui dana Corporate Social Responsibility (CSR) dalam bentuk sumbangan berupa Mesin Pengering Daun Kelor dan Sumur Bor untuk Poktan dan UMKM NTT.
“Ini tanda cinta dari BNI dan Pertiwi Indonesia sebagai pelopor dan pembina UMKM untuk masyarakat NTT khususnya para pelaku UMKM yang mengelola daun kelor. Muda-mudahan bantuan melalui BNI Berbagi ini bisa bermanfaat untuk meningkatkan produktifitas teman-teman pelaku UMKM kelor di sini,” sebut Pimpinan BNI Kupang, Sapta Parestu Rohi ketik menyerahkan bantuan Mesin Pengering Daun Kelor sebanyak tiga unit untuk Petani dan pelaku UMKM di Tana Merah, Liliba, Kota Kupang, Rabu (30/3/2022).
Selain Mesin Pengering Daun Kelor, di lokasi yang dibina oleh Wakil Ketua Dekranasda NTT, Ny. Maria Fransisca Djogo itu, BNI Kupang juga menyerahkan bantuan berupa satu unit sumur bor dengan paket tangki air, serta instalasi, Mesin Spinner, Mesin Penepung, dan Mesin Continues Sealer.
Tidak hanya di Tana Merah Liliba, bantuan serupa juga diserahkan BNI Kupang untuk petani dan pelaku UMKM di Penfui, Tilong serta Kolbano, Kabupaten Timor Tengah Selatan.
Wakil Ketua Dekranasda NTT, Ny. Maria Fransisca Djogo usai bersama Pimpinan BNI Kupang, Sapta Parestu Rohi menyerahkan bantuan tersebut kepada para petani dan pelaku UMKM Kelor menyampaikan apresiasi atas kepedulian dan perhatian BNI dalam membantu masyarakakat petani dan pelaku UMKM. “Terima kasih Pimpinan BNI Kupang, dengan bantuan ini kami bisa lebih banyak memberdayakan para petani dan pelaku UMKM khususnya kelor di Kota Kupang agar mereka lebih bersemangat dan lebih meningkatkan produktifitasnya,” ujar Maria Fransisca Djogo.
Sehari sebelumnya, Pimpinan BNI Kupang Sapta Parestu Rohi bertemu Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat di ruang kerja Gubernur NTT untuk mempresentasekan sejumlah program BNI untuk membantu petani dan pelaku UMKM di NTT. ***Laurens Leba Tukan