Kabar Teduh Melki Laka Lena untuk Sumba Timur, Umbu Lili Calon Tunggal Bupati dari Golkar

446
Ketua DPD I Partai Golkar NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena ketika beribcara dalam acara Konsolidasi Hasil Rapimda dan Rakerda serta Pertemuan Raya Milenial dan Perempuan Golkar NTT di Kantor DPD II Golkar Sumba Timur, Jumat (18/2/2022). Foto: SelatanIndonesia.com/Laurens Leba Tukan

WAINGAPU, SELATANINDONESIA.COM – Keluarga besar Partai Golkar Kabupaten Sumba Timur boleh bernafas legah setelah hampir dua tahun lebih dirundung nesatapa politik. Betapa tidak, sejak kalah dalam perhelatan Pilkada tahun 2020 silam, tensi politik di Kabupaten Sumba Timur terus memanas.

Beredar kabar di publik, Partai Golkar tidak lagi mencalonkan Umbu Lili Pekuwali yang akrab dengan sandi politik ULP atau KOBUL, sebagai calon bupati Sumba Timur pada Pilkada 2024 mendatang.

Ketua DPD I Partai Golkar NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena menegaskan, khusus Golkar Sumba Timur ia mengaku berdiri paling depan untuk berjuang dan sampai memastikandi DPP Parta Golkar bahwa calon bupati tunggal hanya Umbu Lili Pekuwai.

“Saya pastikan hari ini di tempat ini, bahwa Calon Tunggal Bupati Sumba Timur dari Partai Golkar hanya Umbu Lili Pekuwali. Jadi saya pastikan lagi di tempat ini, sebagai Ketua DPD I Golkar NTT, yang dulu juga memastikan Umbu Lili Pekuwali calon tunggal Bupati Sumba Timur, hari ini juga untuk Pilkada 2024, calon tunggal adalah ULP, tegas Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena ketika berbicara dalam acara Konsolidasi Hasil Rapimda dan Rakerda serta Pertemuan Raya Milenial dan Perempuan Golkar NTT di Kantor DPD II Golkar Sumba Timur, Jumat (18/2/2022).

Disebutkan Melki Laka Lena, untuk menyambut Pilkada tahun 2024 Partai Golkar akan mempersiapkan lebih matang pencalonan Umbu Lili Pekuwali. “Pilkada kemarin kita agak kurang maksimal karena berhadapan dengan berbagai kondisi. Tetapi kali ini, kita akan persiapkan lebih awal Pak Umbu Lili untuk menjadi Bupati,” sebut Melki Laka Lena.

Wakil Ketua Komisi IX DPR RI ini mengatakan, temah kampanye untuk partai Golkat di Sumba Timur adalah mempertahankan kejayaan Golkar. “Ini tema kampanye kita. Kalau Golkar di tempat lain kembalikan kejayaan Golkar, tetapi Sumba Timur pertahankan kejayaan Golkar,” katanya.

Melki Laka Lena mengatakan alasanya lebih dini mengumumkan nama Umbu Lili Pekuwali sebagai calon tunggal Bupati Sumba Timur dari Partai Golkar karena berbagai informasi liar yang beredar bahwa Partai Golkar akan mencalonkan orang lain saat Pilkada Sumba Timur 2024 nanti. “Daripada ini menjadi isu yang berkembang liar dan diolah sana-sini, saya taruhkan diri saya untuk pencalonan Umbu Lili dan menangkan Pilkada Sumba Timur. Karena pintu masuk untuk mempertahankan kejayaan Golkar adalah menang dulu Pilkada yang calonnya adalah Umbu Lili Pekuwali” tegasnya disambut sorak riang seluruh kader Golkar yang hadir memadati halaman Kantor Golkar Kabupaten Sumba Timur.

Selain itu, Melki Laka Lena mengatakan, untuk mempertahankan kejayaan Golkar di Sumba Timur, target kerja maksimal dengan komposisi bakal caleg yang diisi oleh tokoh-tokoh yang bagus maka bukan hanya 8 kursi di DPRD Sumba Timur tetapi juga bisa mencapai 10 kursi. “Kalau 8 kursi sama saja, maka kita targetkan 10 kursi,” ujar Melki Laka Lena.

Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Sumba Timur, Umbu Lili Pekuwali mengaku sangat berterimakasih atas dukungan yang diberikan Ketua DPD I Golkar NTT Melki Laka Lena untuk dirinya di Pilkada 2024. “Sebagai kader Golkar, saya berterimakasih atas kepercayaan Pak Melki Laka Lena yang sudah menyatakan dukungan dan siap berjuang untuk pencalonan saya di Pilkada Sumba Timur. Ini sikap politik Pak Melki Laka Lena yang sangat dinantikan oleh keluarga besar Golkar di Sumba Timur,” ujar mantan Wakil Bupati Sumba Timur ini.

Melki Laka Lena sebelumnya, sejak Kamis 17/2/2022 melakukan konsolidasi yang sama di kabupaten Sumba Barat Daya, Sumba Barat, Sumba Tengah dan hari ini di Sumba Timur. Melki Laka Lena saat itu didampingi oleh Ketua Ikatan Isteri Partai Golkar (IIPG) NTT, Ny. Asty Laka Lena, Ketua Bappilu Golkar NTT Frans Sarong, Ketua KPPG Libby Sinlaeloe, Sekretaris AMPG NTT Sokan Teibang, Edy Naga dan Robert Waka. Turut hadir seluruh Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Sumba Timur, dan Pengurus DPD II Golkar Sumba Timur serta seluruh Pimpinan Partai Golkar Kecamatan se Kabupaten Sumba Timur. Juga hadir para perempuan dan milenial yang dipimpin oleh Umbu Nababan. ***Laurens Leba Tukan

 

Center Align Buttons in Bootstrap