KUPANG,SELATANINDONESIA.COM – Rencana pembangunan tiga Stadion bertaraf internasional di Provinsi NTT direspons cepat oleh Bidang Kajian dan Studi Strategis Asprov PSSI NTT.
Usai dilantik oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan yang akbar disapa Iwan Bule di Aula El Tari KUpang, Selasa (8/2/2022), bidang yang diketuai oleh Bonifasius Jebarus dan beranggotakan Hadi Djawas ini langsung bersepakat menyiapkan proposal usulan ke Pemerintah Pusat melalaui Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat.
“Kami dari Tim Kajian dan Studi Strategis Asprov PSSI NTT segera membuat kasjian dan studi untuk mengahsilkan usulan yang akan kita serahkan ke Gubernur NTT agar ketika Presiden Jokowi berkunjung ke NTT pada 15 Februari 2022 mendatang, langsung membicarakan dengan Bapak Presiden sehingga pembangunan tiga stadion ini segera dilakukan dalam waktu dekat,” sebut Hadi Djawas di Aula El Tari Kupang, Selasa (8/2/2022).
Komisaris pada PT Flobamor ini menargetkan paling maksima tahun 2023 pembangunan stadion pertama di Labuanbajo, Kabupaten Manggarai Barat sudah jalan. “Soal lahan akan dibicarakan antara Pemprov dan Pemkab untuk disiapkan,” sebut Hadi Djawas.
Ketua Bidang Kajian dan Studi Strategis Asprov PSSI NTT, Bonifasius Jebarus mengatakan, dengan dukungan yang disampaikan oleh Ketua Umum PSSI hari ini, maka pihaknya meresposn cepat menyiapkan kajian dan berbagai hal yang berkaitan dengan usulan pembangunan tiga stadion itu. “Pak Ketum PSSI menyambut baik undangan Pak Gubernur NTT sehingga melantik langsung kita malam ini dan menyatakan bersedia membantu untuk mengembangkan sepak bola di NTT dengan membangun tiga stadion internasional di NTT. Ini kita harus cepat tangkap,” ujar Anggota DPRD NTT dari Manggarai Raya ini.
Tidak hanya itu, Bonjes, sapaan akrab Bonifasius Jebarus mengatakan, pihaknya bakal membuat kajian dan mengusulkan kepada PSSI Pusat agar kompetisi U12 Asia Oseania digelat di NTT tepatnya di Labuan Bajo, Manggarai Barat. “Kenapa di Labuan Bajo, agar perhelatan besar G20 pada tahun 2023 bisa berjalan seirama dengan kompetisi U12 Asia Oseania, dan Pemerintah Pusat akan memberikan perhatian penuh dari sisi anggaran,” sebutya.***Laurens Leba Tukan