Diminta Maju di Periode Kedua, Gubernur Laiskodat: Lihat Saja Nanti

764
Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat ketika berbicara dalam acara peletakkan batu pertama pembangunan Aula Paroki St. Martinus Nangaroro, Kabupaten Nagekeo, Selasa (25/5/2021). Foto: SelatanIndonesia.com/Laurens Leba Tukan

NANGARORO,SELATANINDONESIA.COM – Dalam rangkain kunjungan kerja di daratan Flores Barat hingga Flores Tengah, sejak Kamis 20/5/2021 hingga Rabu 26/5/2021, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat diminta untuk maju di periode kedua dalam Pilkada Gubernur NTT tahun 2024 mendatang. Meksi demikian, politisi yang menjadi salah satu pendiri Partai NasDem ini menjawabnya politis.

Kalau suruh maju dua kali maka kita harus pikir-pikir dulu dan hitung baik-baik. Saya bersyukur karena dipercayakan masyarakat tetapi kita juga perlu berpikir tentang kita punya kesehatan. Kalau dipilih di periode kedua lalu hanya duduk di Kupang tidak kunjungi masyarakat sampai ke desa-desa juga tidak ada manfaatnya. Bukanya saya tidak setuju untuk maju lagi, tetapi kita lihat nanti, kalau kesehatan masih prima, masih punya kekuatan, bisa jalan keliling NTT seperti ini terus, kenapa tidak, tetapi kalau sudah tidak kuat keliling NTT lagi, kenapa juga harus paksa,” sebut Gubernur Laiskodat ketika berbicara usai peletekkan batu pertama pembangunan Aula Paroki St. Martinus Nangaroro Kabupaten Nagekeko, Selasa (25/5/2021).

Disebutkan Gubernur, jika sudah dalam kondisi yang tidak bisa lagi berjalan keliling NTT maka tidak usah maju. “Kalau sudah lutut bengkok-bengkok ya, berhenti sudah, kasih anak muda yang masih enerjik, jangan kita yang paksa diri nanti rakyat yang susah. Tongat estafet harus diserahkan kepada yang muda-muda yang ototnya masih kuat, yang gerakannya masih lincah, supaya kita tau diri karena NTT begitu besar dan begitu sulit, perlu tenaga-tenaga yang muda dan perangkat yang hebat untuk membawa NTT menatap masa depan yang lebih baik,” sebut Gubernur Laiskodat.

Sebelumnya, tokoh umat Paroki St. Martinus Nangaroro, Kabupaten Nagekeo yang juga Ketua Panitia Pembangunan Aula Paroki St. Martinus Nangaroro, Thomas Tiba Owa dalam sambutannya mengatakan, keinginan yang besar dari masyarakat melalaui Camat Nangaroro agar Viktor Bungtilu Laiskodat bisa maju menjadi Gubernur NTT periode kedua. “Melalaui bapa Camat Nangaroro meminta kalau boleh Bapak Gubernur Laiskodat maju untuk dua periode. Itu permintaan masyarakat, dan kita butuh pemimpin yang seperti Bapak Gubernur sekarang dan Bupati sekarang. Kami akan terus mendoakan perjalanan bapak Gubernur selama perjalanan kunker ini,” sebut Thomas Tiba.

Gubernur Laiskodat saat itu didampingi para Sataf Khsusu diantaranya Thony Djogo, Pius Rengka, dan Imanuel Blegur dan Anwar Pua Geno. Turut serta Pimpinan OPD diantaranya Kadis Pertanian Tanaman Pangan Lecky F. Koli, Kadis PUPR Maksimus Nenabu, Karo Administrasi Pimpinan Marius Ardu Jelamu. Dan, Dirut Bank NTT Alex Riwu kaho didampingi Direktur Kepatuhan, Hilarius Minggu.***Laurens Leba Tukan

Center Align Buttons in Bootstrap