Kisruh Bupati dan DPRD TTS, Upaya Damai Sedang Dilakukan

1509
Pertemuan mediasi antara Bupati TTS Epy Tahun dengan DPRD TTS di Beta Punk Café, Rabu (18/3/2020)

SOE,SELATANINDONESIA.COM – Upaya Kapolres TTS AKBP Aria Sandy, SIK bersama anggota Forkompinda lainnya untuk menyelesaikan kekisruhan antara Bupati TTS Epy Tahun dengan DPRD TTS yang sudah saling melapor sedang dilakukan.

Bertempat di Beta Punk Cafe siang ini Rabu (18/3/2020) sedang dilakukan pembicaraan yang bertujuan untuk menyudahi kekisruhan antara kedua lembaga tersebut.

Para pihak yang berseteruh terpantau hadir dalam pertemuan tersebut diantaranya Bupati TTS Epy Tahun, Sekretaris Daerah TTS Marten Selan, SH, Tiga orang pimpinan DPRD TTS masing-masing Marcu Buana Mbau (Ketua), Religius Usfunan (Wakil Ketua I),  Nikolaus Yusuf Soru (Wakil Ketua II), Ketua Komisi I DPRD TTS Uksam Selan, Ketua Komisi IV DPRD TTS Marthen Tualaka, Ketua Badan Kehormatan DPRD TTS Sefrit D Nau.

Hadir pula Kejari TTS Fachiral, SH, Kapolres TTS AKBP Aria Sandy, SIK, Dandim 1621 TTS Letkol Koerniawan, Ketua Pengadilan Negeri TTS I Wayan Yasa, SH.MH, Kasat Reskrim Polres TTS IPTU Jamari dan Kasat Intel Polres TTS.

Belum diperoleh informasi mengenai hasil pertemuan tersebut. Namun pertemuan tersebut terpantau dalam suasana penuh kekeluargaan.**Paul Papa Resi

Center Align Buttons in Bootstrap