Melky Laka Lena Serahkan Bantuan Posyandu di Kupang

454
Staf Khusus Melky Laka Lena, Riesta Megasari dan Eddy Naga ketika menyerahkan bantuan kelengkapan Posyandu dari Wakil Ketua Komisi IX DPR RI kepada Kader Posyandu di Kelurahan Pasir Panjang, Kota Kupang, Rabu (11/3/2020). Foto: Dokumen Edy Naga

KUPANG,SELATANINDONESIA.COM – Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Emanuel Melkiades Laka Lena menyerahkan bantuan untuk dua Posyandu di Kota Kupang. Kedua Posyandu itu adalah Mawar Syaron di Kelurahan Pasir Panjang, Kecamatan Kota Lama dan Posyandu Kamboja 05 Kelurahan Sikumana, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang. Bantaun itu diserahan oleh staf khusus Melky Laka Lena yaitu Riesta Megasari dan Eddy Naga.

Kepada SelatanIndonesia.com di Kupang, Rabu (11/3/2020) Megasari mengatakan, lantaran Melky Laka Lena sedang menjalankan tugas sebagai Wakil Ketua Komisi IX DPR RI di Jakarta maka mereka ditugaskan untuk menyerahkan bantuan tersebut. “Pak Melky sedang bertugas di Senayan sehingga kami mewakili beliau untuk menyerahkan bantuan ini,” ujar Megsari.

Bantuan yang diserahkan kepada para kader Posyandu itu antara lain untuk Posyandu Mawar Syaron Pasir Panjang berupa timbangan anak (posisi tidur), timbangan berdiri, termometer, tensimeter, dan terpal.  Sedangkan untuk Posyandu Kamboja 05 Kelurahan Kelurahan Sikumana adalah kursi, timbangan berdiri, pengukuran tinggi badan, dan termometer.

Kader Posyandu Kamboja 05 Ny. Mery Adu mengaku sangat bersyukur karena ada bantuan dari Wakil Ketua Komisi IX DRI sehingga bisa membantu warga setempat untuk kelancaran kegiatan Posyandu. “Kami bersyukur sekali karena ini pertama kalinya ada anggota DPR RI yang memberikan bantuan langsung kelengkapan Posyandu di tempat kami. Kami berdoa semoga Tuhan melindungi Pak Melky Laka Lena dalam tugas,” ujarnya girang. ***Laurens Leba Tukan

Center Align Buttons in Bootstrap