4000-an Warga Manggarai Sambut Melki Laka Lena, Frans Sarong: Kemenangan Sudah di Depan Mata

59
Calon Gubernur NTT nomor urut 2, Emanuel Melkiades Laka Lena ketika berkampanye pada tiga titik di Kabupaten Manggarai, Selasa (1/10/2024). Foto: SelatanIndonesia.com/Laurens Leba Tukan

RUTENG,SELATANINDONESIA.COM – Calon Gubernur Nusa Tenggara Timur nomor urut 2, Emanuel Melkiades Laka Lena menggelar kampanye pada tiga titik di Kabupaten Manggarai, Selasa (1/10/2024). Sekitar 4000-an warga Manggarai menyambut hangat Melki Laka Lena yang didampingi Ketua Tim Pemenangan MELKI-JOHNI Provinsi NTT, Frans Sarong.

Tiga titik kampanye Melki Laka Lena di Manggarai itu diantaranya di Desa Poka Kecamatan Waerii, Kelurahan Pagal Kecamatan Cibal dan Desa Banteng Kuwu Kecamatan Ruteng.

Di desa Poka, ketua tim pemenangan MELKI-JOHNI Provinsi NTT, Frans Sarong mengajak masyarakat Manggarai untuk memilih pasangan Melki Laka Lena-Jhony Asadoma dalam pemilihan umum gubernur NTT 27 November 2024 mendatang.

Alasan menurut Frans Sarong adalah, kemenangan MELKI-JOHNI sudah dibuktikan dan dipaparkan sejumlah lembaga survey kredibel melalui kajian akademis yang hasilnya bisa dipertanggungjawabkan secara ilmiah. “Saya mau sampaikan di sini suara kita mahal, barang mahal untuk kepemimpinan NTT lima tahun ke depan, jangan salah salur. Salurkan suara kepada yang kemenangannya sudah di depan mata. Saya pastikan kalau Pilgub dilakukan sekarang maka yang menang adalah MELKI-JOHNI” ungkap Frans Sarong di hadapan ribuan pendukung dan simpatisan.

Selain hasil survey yang bisa dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan akademis, pasangan calon MELKI-JOHNI juga mendapatkan dukungan politik yang kuat di lembaga DPR dan diusung oleh 11 partai sebagai kendaraan politik maju menjadi orang nomor satu di NTT.

Dijelaskan Frans Sarong, pada pileg 14 Febuari lalu, dari 11 Parpol yang mengusung MELKI-JOHNI, 7 orang diantaranya hari ini dilantik menjadi anggota DPR RI dapil NTT 1 dan 2 dari toal 13 anggota DPR RI perwakilan NTT. “Tujuh orang ini berada di belakang Pak Melky dan Pak Johni. Satu diantaranya kita punya Manggarai Raya Pak Benny K. Harman, mereka satu langkah untuk Pak Melki,” ungkap Frans Sarong disambut tepuk tangan ribuan simpatisan.

Sementara itu, guna memaksimalkan kerja mesin partai, parpol pengusung MELKI-JOHNI juga memiliki modal 35 anggota DPRD NTT terpilih dari total 65 kursi DPRD NTT atau sekitar 55 persen, sehingga mendapatkan  dukungan kuat di lembaga DPRD Provinsi. “Semuanya sudah bertemu dan bersepakat satu tekad menangkan MELKI-JOHNI,” tandasnya.

Di sisi lain, bukti kemenangan Melki-Jhony sudah di depan mata adalah perolehan suara partai pendukung pada Pileg 14 Februari lalu yang mana total mengantongi 1, 5 juta suara dari total suara sah 2, 8 juta.

Alasan ini kata Frans Sarong, cukup meyakinkan masyarakat menjatuhkan pilihannya kepada MELKI-JOHNI baik untuk meraih kemenangan pada Pilkada 27 November mendatang maupun dalam pelaksanaan tata kelola Pemerintahan Provinsi NTT selama lima tahun ke depan.

Selain Frans Sarong, tampil menjadi juru kampanye MELKI-JOHNI diantaranya Ketua DPD Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Frans Sukmaniara dan Ketua Tim Pemenangan MELKI-JOHNI Kabupaten Manggarai Simprosa Riansari Gandut atau yang akrab disapa Osy Gandut. */)Laurens Leba Tukan

Center Align Buttons in Bootstrap