LARANTUKA,SELATANINDONESIA.COM – Masyarakat Kelurahan Weri, Larantuka, Kabupaten Flores Timur antusias menyanbut Wakil Ketua Komisi IX DPR RI yang juga Ketua DPD I Partai Golkar NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena, Selasa (1/8/2023) malam. Mereka menanti sejak sore hingga malam hari di halaman rumah tokoh Weri, Simon Payong.
Warga Weri Larantuka menyampaikan aspirasi secara terbuka kepada Melki Laka Lena agar memberikan perhatian terhadap anak muda milenial di Weri dengan menghadirkan salah satu Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas di wilayah Kelurahan Weri.
“Teriama kasih Pak Melki Laka Lena meski dalam kesibukan kunjungan kerja di Kabupaten Flores Timur masih menyempatkan diri untuk mengunjungi kami di Kelurahan Weri. Kami berharap, ada perhatian khusus bagi anak-anak muda milenial dalam mengembangkan bakat dan kehalian mereka demi meningkatkan perekonomian. Bantuan bisa dalam bentuk BLK yang bisa melatih dan mendidik anak-anak kami,” sebut Simon Payong.
Ia juga meminta dukungan Melki Laka Lena kepada Tim Sepakbola Banjir Weri yang bermarkas di kediaman Simon Payong. “Tim Banjir ini salah satu tim sepakbola terkenal di Kabupaten Flores Timur dan selalu juara. Kami harap agar Pak Melki Laka Lena juga memberikan perhatian untuk telanta anak muda di bidang sepakbola khususnya Tim Banjir,” ujar Simon Payong.
Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Melki Laka Lena mengatakan, kesiapannya untuk memperjuangkan BLK Komunitas untuk masyarakat di Kelurahan Weri, Kabupaten Flores Timur. Disebutkan Melki Laka Lena, ketika mengikuti Prosesi Semana Santa bulan April lalu ia sempat mengikuti misa di Gereja Paroki Weri. “Saat itu secara pribadi saya memberikan sedikit kontribusi untuk Gereja dan yang membawa saat itu Pak Nani Betan dan Bung Laurens Leba Tukan. Juga, Pak Melki Mekeng pasti punya cara untuk ikut berkontribusi bagi Gereja Paroki Weri,” sebut Melki Laka Lena.
Terhadap aspirasi warga Weri agar ada BLK, Melki Laka Lena menegaskan akan siap memperjuangkan agar ada BLK Komunitas di Weri. “Dengan catatan harus punya sertifikat tanah atas nama Yayasan atau lembaga di bawah nauangan Gereja sehingga itu menjadi syarat utama kita bisa satu BLK Komunitas di sini. Bisa dalam bentuk kehalian soal pertanian atau multimedia,” sebut Melki Laka Lena.
Dukung Terus Doris Rihi
Melki Lak Lena juga meminta warga masyarakat Weri dan Flores Timur umumnya agar terus mendukung dan mendoakan pemimpin Flores Timur saat ini dibawah kepemimpinan Penjabat Bupati Doris Alexander Rihi. “Saya kenal betul Pak Doris Rihi semasa menjadi Penjabat Bupati di Sabu Raijua. Dan saya ikuti betul semangat membangun dan melayani masyarakat Flores Timur dengan penuh keikhlasan. Beliau sangat intens membangun komunikasi dengan kami di DPR RI terlebih dengan Pak Melki Mekeng agar membantu Flores Timur dalam berbagai aspek pembangunan,” ujar Melki Lak Lena yang saat itu didampingi Ketua DPD II Partai Golkar Flores Timur Yosep Sani Betan.***Laurens Leba Tukan