LARANTUKA,SELATANINDONESIA.COM – Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur dibawah pimpinan Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat dan Wagub Josef A. Nae Soi mewujudkan impian masyarakat Flores Timur akan kebutuhan air minum.
Duet kepemimpinan dengan sandi politik Victory Joss itu berhasil menghadirkan teknologi desalinasi merubah air laut jadi air tawar yang langsung diminum dari kran. Dua wailayah di Kabupaten Flores Timur mendapat anugerah teknologi dimaksud yaitu Desa Kolaka di Kecamatan Tanjung Bunga dan Dusun Meko, Desa Pledo di Kecamatan Witihama, Pulau Adonara.
“Atas nama masyarakat Flores Timur, saya menyampaikan terima kasih untuk Bapak Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat dan Bapak Wagub Josef Nae Soi atas bantuan yang diberikan ini. Teknologi ini sangat membantu pemenuhan kebutuhan air bersih di dua wilayah ini,” sebut Penjabat Bupati Flotim, Doris Alexander Rihi ketika meninjua proyek desalinasi merubah air laut menjadi air tawar di Desa Kolaka, Kecamatan Tanjung Bunga, Kabupaten Flotim, Senin (23/1/2023). Saat itu Doris Rihi dan sejumlah pimpinan OPD tidak hanya meninjau tetapi juga minum langsung air dari kran yang merupakan hasil desalinasi.
Doris Rihi menjelaskan, proyek tersebut bersumber dari Dinas PUPR Provinsi Nusa Tenggara Timur. “Pagi dana sekitar Rp 1,1 Miliyar dan dua paket di Flores Timur yaitu di Dusun Meko, Desa Pledo dan satunya di sini di Kolaka,” ujar Doris Rihi.
Kepala Dinas PU Kabupaten Flores Timur, Yohanes Brkemans Tukan mengatakan, teknologi desalinasi itu sangat bermanfaat bagi masyarakat Flores Timur yang selama ini kekurangan air bersih. “Luar biasa manfaatnya bagi masyarakat desa. Kami berterima kasih untuk Bapak Gubenur NTT dan Wagub NTT karena Flores Timur mendapatkan dua unit teknologi desalinasi ini,” ujar Kadis Yohanes.***Laurens Leba Tukan