Jelang Musprov NTT, IMI Pusat Buka Ruang Seluas Luasnya untuk Klub Mendaftar di Aplikasi Gaspol

249
Direktur Hukum IMI Pusat, Umbu Rudi Kabunang dlam sebuah kunjungannya di Kampung Adat Praijing, Desa Tebara, Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat. Foto: Dok.Pribadi Umbu Rudi

JAKARTA,SELATANINDONESIA.COM – Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi Nusa Tenggara Timur bakal menggelar Musyawarah Provinsi (Musprov) awal Desember 2022 mendatang. Dewan Pimpinan Pusat (DPP) IMI membuka ruang seluas-luasnya kepada klub untuk mendaftar menjadi anggota IMI.

Namun sebelum mendaftar sebagai klub, masing-masing individu mendaftar dulu di aplikasi yang sama sebagai anggota. “Daftar secara pribadi dulu menjadi KTA Pro. Setelah punya KTA Pro maka minimal 15 orang sudah bisa mendaftar sebagai anggota klub. Kemudian anggota klub ini bisa memilih ada penyelenggara, hoby dan olahraga kemudian ada ronda empat atau roda dua,” sebut Direktur Hukum IMI Pusat, Umbu Rudi Kabunang kepada SelatanIndonesia.com, Sabtu (19/11/2022).

Umbu Rudi mengatakan, jika ada klub yang mengalami kendala ketika mengakses melalui aplikasi Gaspol bisa langsung berkoordinasi dengan IMI NTT. Disebutkan, tentang Musprov, IMI NTT akan berakhir masa kepengurusannya lalu mengajukan pemberitahuan akan melaksanakan Musprov. “IMI NTT sudah mangajukan surat tentang pemberitahuan rencana Musprov, Namun karena IMI NTT ini anggotanya pun belum ada maka itu kewenangan IMI NTT atau para anggota klub untuk segera mendaftar melalaui aplikasi Gaspol, atau yang kesulitan mengakses aplikasi itu bisa melalui IMI NTT. Persyaratan tentang klub itu nanti akan diverifikasi oleh admin, terus permasalahan calon, ketua, dan lain-lain itu adalah kewenangan dari IMI Provinsi NTT,” jelas Umbu Rudi Kabunang.

Ia menambahkan, IMI Pusat memberikan ruang elebar-lebarnya untuk pendaftaran klub yang berasal dari wilayah-wilayah. “Kita berpesan selama dia menjadi anggota terus dia dalam bentuk klub silahkan mendaftar. Untuk kesulitan mengakses aplikasi Gaspol pasti diverifikasi. Nanti kekurangannya apa akan diberitahu,” ujarnya.

Umbu Rudi juga merespons keluhan sejumlah pihak di NTT yang kesulitan mengakses aplikasi Gaspol.  “Kalau ada kesulitan, kita coba bantu cek. Gaspol ini adalah pihak ketiga yang bekerja sama selama ini. Tapi silahkan saja mendaftar nanti persyaratan pasti  menyesuaikan. Dan ini masih terbuka apalagi IMI NTT ini kan baru, jadi silahkan saja mendaftar untuk klub-klub di NTT,” sebutnya.

Pengacara papan atas Nasional ini menyatakan mendukung penuh rencana pelaksanaan Musrov IMI NTT di Kupang awal Desember 2022 mendatang. “Kita dari DPP IMI mendukung penuh pelaksanaan Musprov. Semua pihak agar mengikuti semua ketentuan organisasi agar Musprov dapat berjalan lancar. Sehingga selanjutnya kita konsentrasi pada pengembangan minat dan bakat para pembalap NTT agar bisa tampil menjuarai ivent Nasional dan bahkan Internasional, karena potensi itu ada,” ujar Rudi Kabunang yang dikenal dekat dengan Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo.***Laurens Leba Tukan

Center Align Buttons in Bootstrap