Airlangga Bertemu Surya Paloh di NasDem Tower, Tak Bahas Penundaan Pemilu

301
Suasana pertemuan antara Ketum DPP Golkar Airlangga Hartarto dan Ketum DPP NasDem Surya Paloh di Nasdem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (10/3/2022) Foto:Oding/MPO

JAKARTA,SELATANINDONESIA.COM – Pertemuan Ketua Umum (ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto dengan Ketum Partai Nasdem Surya Paloh tidak membahas wacana penundaan Pemilu 2024. Pasalnya, sikap Partai Nasdem sudah final, yakni menolak penundaan Pemilu 2024.

Enggak mungkin (bahas penundaan pemilu). Nasdem itu sudah final tentang penundaan pemilu,” kata Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali, Kamis (10/3/2022) dilansir dari BeritaSaru.com.

Ali menyatakan banyak hal yang bisa dinegosiasikan dalam politik dan kehidupan bernegara. Namun, jika menyangkut konstitusi, sudah tidak ada ruang untuk melakukan negosiasi. “Karena kita boleh saja bersepakat, ketua partai, tetapi ketika rakyat tidak bersepakat, masa mau menjadi bagian dari kekacauan bangsa ini,” ujarnya.

Suasana pertemuan antara Ketum DPP Golkar Airlangga Hartarto dan Ketum DPP NasDem Surya Paloh di Nasdem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (10/3/2022) Foto:Oding/MPO

Lebih lanjut, Ali membenarkan pertemuan Surya Paloh dan Airlangga Hartarto di kantor DPP Nasdem, Jakarta, hari ini. Pertemuan ini, kata Ali, berdasarkan permintaan dari Airlangga. “Cuma kebetulan saya masih reses. Enggak bisa saya mendampingi ketum, tetapi pertemuannya ya silaturahmi biasa saja,” kata Ali.

Turut mendampingi Airlangga Hartarto dalam pertemuan itu Sekjen DPP Golkar Lodewijk F. Paulus, Waketum Bidang Kominfo DPP Golkar Nurul Arifin dan sejumlah petinggi DPP Golkar. */BeritaSatu.com

 

Center Align Buttons in Bootstrap