KUPANG,SELATANINDONESIA.COM – Maria Rosalinda Uta Teku atau yang akrab disapa Linda Uta dipercayakan memimpin Koperasi Kredit (Kopdit) Boawae, Cabang Kupang. Acara pengresmian hadirnya Kopdit Boawae dilakukan di Kantor Kopdit Boawae, Cabang Kupang di Jalan Frans Seda, Kota Kupang, Sabtu (27/11/2021).
Linda Uta kepada SelatanIndonesia.com mengatakan, kepercayaan yang diberikan oleh majanemen Kopdit Boawae itu akan dipertanggungjawabkan melalui kerja keras memberikan pelayanan kepada masyarakat. Bahkan, ia bertekad akan melakukan ekspansi ke seluruh Kabupaten di daratan Timor. “Saat ini kita fokus dulu di Kota Kupang, dan selanjutnya kita akan ekspansi ke seluruh kabupaten di daratan Timor,” sebut Linda Uta.
Disebutkan, meski bernama Boawae, Kopdit yang berdiri sejak tahun 1976 itu tidak terbatas hanya untuk orang Boawae dan Nagekeo saja. “Meskipun namanya Boawae, bukan berarti Kopdit ini hanya milik warga yang berasal dari Boawae atau Nagekeo tetapi terbuka untuk semua kalangan masyarakat tanpa memandang suku, agama dan golongan,” ujar Linda.
Menurut Linda, dengan adanya SK penetapan dirinya sebagai Koordinator Kopdit Boawae Cabang Kupang, ia dan wakil koordinator Efrida Anita Da Silva serta para pengurus lainnya akan bekerja maksimal untuk memajukan dan mengembangkan Kopdit Boawae terutama di Kota Kupang.
”Kami bersama tim akan bekerja total, saya mengaharpak dukungan semua pengurus dan para anggota serta masyarakat Kota Kupang. Tenaga lapangan kita di tiap Kecamatan juga sudah siap. Koordinasi dan konsolidasi akan terus kami lakukan, semoga kami semua mampu menjaring dan merangkul nasabah dan anggota di Kota Kupang,” katanya.
Bagi Linda, kepercayaan yang diberikan itu sebagai wujud rasa cinta terhadap tanah kelahiran. “Ini merupakan salah satu bentuk pengabdian saya bagi tanah kelahiran,” katanya.
Kepala Dinas Koperasi dan Nakertrans Provinsi NTT Silvy Peku Djawang yang hadir dalam acara pengresmian hadirnya Kopdit Boawae Cabang Kota Kupang itu mengaku bangga karena Kopdit Boawae Cabang Kupang dipimpin oleh para perempuan. “Saya bangga karena perempuan saat ini sudah sangt siap tampil dan mampu, jika diberi kesempatan untuk memimpin. Saya percaya Kopdit Boawae ini akan berkembang dan menjadi pilihan masyaraat dalam berkoperasi. Kalau perempuan, bekerja dengan rasa, sedangkan laki-laki bekerja dengan pikir,” sebut Kadis Silvy Peku Djawang.
Turut hadir dalam acara tersebut Anggota DPRD Provinsi NTT, Patrsi Lali Wolo dan Mercy Piwung serta ratusan warga Kota Kupang. ***Laurens Leba Tukan