Vaksinasi Massal, Sentuhan Kasih Yellow Clinic di Selatan NKRI

129
Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Rote Ndao, Yosia Adrianus Lau ketika memantau pelaksanaan vaksinasi di Kantor DPD II Golkar Kabupaten Rote Ndao, Kamis (2/9/2021).

BA’A,SELATANINDONESIA.COM – Partai Golkar Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) selalu punya aksi yang mengundang detak kagum dari masyarakat. Di tengah kegalauan warga untuk memperoleh layanan vaksinasi untuk meningkatkan imunitas tubuh di masa pandemi Cobid-19, partai beringin yang kini dinahkodai politisi muda yang agresif nan progresif, Emanuel Melkiades Laka Lena hadir menyentuh masyarakat dengan aksi vaksinasi massal.

Di Kabupaten Rote Ndao, negeri terselatan dari gugusan pulau di NKRI ini, Kamis (2/9/2021) tim Yellow Clinic berhasil melayani vaksinasi bagi 1.162 orang yang dilakukan serentak di empat titik. “Masih ada daftar tunggu sekitar 400 orang yang menyebar di tiga titik yaitu di Kantor DPD II Partai Golkar Kabupaten Rote Ndao, SMK Swasta Lembang, Kecamatan Rote Barat Laut, SMK Negeri 1 Lobalain, dan Gedung GPdI Betania, Kecamatan Pantai Baru,” sebut Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Rote Ndao, Yosia Adrianus Lau kepada SelatanIndonesia.com.

Dikatakannya, lantaran masih ada daftar tunggu warga yang hendak divaksin, maka pihaknya akan melanjutkan vaksinasi lagi pada esok hari Jumat 3/9/2021. “Kami lanjutkan lagi vaksinasi ini besok karena masih banyak yang tersisa. Karena ketika warga mendengar ada vaksinasi mereka langsung datang, sehingga masih ada daftar tunggu yang harus dilayani,” ujar Adry Lau yang menambahkan bahwa pelaksanaan vaksinasi itu juga didampingi oleh Ketua Ikatan Isteri Partai Golkar (IIPG) Rote Ndao Ny. Axa Kamdiyah Lau, SE dan Sekretaris Dency A. Malelak, Spd serta bendahara Florida F.S. Lakbedan.

Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Rote Ndao, Yosia Adrianus Lau bersama Ketua IIPG Ny. Axa Kamdiyah Lau, SE serta para nakes dan aparat Kepolisian sebelum pelaksanaan vaksinasi di Kantor DPD II Golkar Kabupaten Rote Ndao, Kamis (2/9/2021).

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Rote Ndao ini mengatakan, warga sangat antusias dengan layanan vaksinasi yang diselenggarakan oleh Yellow Clinic yang bekerja sama dengan Dinas Kesehatan kabupaten Rote Ndao dan jajaran tenaga kesehatan (nakes). “Jatah kita untuk Yellow Clinic Rote Ndao ada 1000 dosis, kalau diatas 1000 karena sudah habis lalau didrop oleh Kadis Kesehatan Rote Ndao. Kami harapkan agar dalam waktu dekat Rote Ndao masih bisa mendapatkan jatah vaksin lagi agar bisa menjangkau masyarakat lebih luas, terutama sekolah-sekolah yang sekarang mulai meminta kita untuk melakukan vaksinasi,” sebut Adry Lau.

Layanan vaksinasi yang diselenggarakan Yellow Clinic yang adalah salah satu dari delapan program strategis Partai Golkar NTT ini merupakan kesempatan yang selama ini dinantikan warga. “Setelah mendengar ada vaksinasi dari kader Golkar, saya ajak sekitar 30 orang dari kampung untuk datang dan mengikuti vaksinasi. Terimaksih untuk Pak Airlangga Hartarto dan Melki Laka Lena, serta Pak Adry Lau dan keluarga besar Partai Golkar yang telah membantu kami dengan mudah mendapatkan vaksin,” sebut Joel Malaipada, warga desa Modosinal, Kecamatan Rote Barat Laut yang dihubungi usai menerima vaksin di Kantor Golkar Rote Ndao.

Sebelumnya diberitakan, Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Melchias Markus Mekeng yang membuka acara vaksinasi serentak melalui aplikasi zoom dari Jakarta, Kamis (2/9/2021) pagi menyebutkan, meski telah menerima vaksin baik tahap pertama maupun tahap kedua, masyarakat diminta untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) yang ditetapkan pemerintah.

Saya berikan apersiasi yang tinggi karena Golkar NTT sebagai unsur masyarakat memberikan perhatian terhadap kesehatan warga melalui program Yellow Clinic melakukan vaksinasi sebanyak 31.000 orang. Seluruh kader Golkar harus sampaikan kepada masyarakat bahwa meskipun sudah vaksin bukan berarati langsung kebal, tetap harus jalani prokes. Jangan lalu kita setelah vaksin langsung pesata pora, tidak mau peduli dengan prokes. Harus tetap taat prokes sampai mayoritas atau seluruh masyarakat NTT mendapatkan vaksinasi,” sebut Melki Mekeng.

Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena mengatakan, pelaksanaan vaksinasi itu dilakukan untuk meningkatkan herd immunity dan memproteksi masyarakat dari penyebaran Covid-19. Ia mengharapkan agar kerja tim dari jajaran Partai Golkar di seluruh NTT menjadi kunci utama suksesnya pelaksanaan vaksinasi massal bagi masyarakat.

Ini misi sosial dan membutuhkan kerja tim dari semua kita di seluruh tingkatan agar kesempatan ini kita bisa membantu masyarakat mendapatkan layanan vaksinasi tahap pertama. Jika masih dibutuhkan lagi, maka kita akan terus berupaya melakukan lagi aksi vaksinasi ini untuk menjangkau masyarakat NTT yang lebih luas,” sebut Melki Laka Lena, yang kini menjabat Wakil Ketua Komisi IX DPR RI ini .

Data yang dihimpun dari Yellow Clinic Partai Golkar, hari ini telah dilakukan vaksinasi dosis pertama kepada 10.000 warga di empat kabupaten sedaratan Sumba dan empat kabupaten kepulauan yaitu Lembata, Alor, Sabu Raijua dan Rote Ndao.

Aksi kemanusiaan Partai Golkar ini dilakukan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan melibatkan jajaran Dinsa Kesehatan Kabupaten, Satgas Covid-19, aparat keamanan dan para kader Golkar. Pelaksanaan vaksinasi hari pertama kemarin berlangsung di semua kabupaten di daratan Timor melibatkan sekitar 9.000 penerima vaksin. Semuanya berjalan aman dan tetap mengkuti protokol kesehatan. Banyak pihak memberikan apresiasi terhadap aksi kemanusiaan itu dan berharap agar Partai Golkar lebih banyak lagi membuka titik vaksinasi untuk menjangkau masyarakat NTT yang lebih luas. ***Laurens Leba Tukan

Center Align Buttons in Bootstrap