KUPANG,SELATANINDONESIA.COM – Yellow Clinic adalah salah satu program strategis Partai Golkar Provinsi NTT yang dibentuk untuk membantu masyarakat di seluruh wilayah NTT dalam mengakses layanan kesehatan terutama di masa pandemi Covid-19.
Dengan menggandeng jajaran Dinas Kesehatan Provinsi NTT serta Kota dan Kabupaten se NTT, Yellow Clinic menggelar vaksinasi massal di seluruh Kota dan Kabupaten se NTT, pekan depan. “Masing-masing Kabupaten dan Kota untuk tahap I ini kita jatahi 1000 vaksin, dan hari ini vaksinnya sudah ada di Kupang, tinggal didistribusikan ke seluruh daerah,” sebut Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena ketika memimpin rapat persiapan teknis bersama Dinas Kesehatan Provinsi, Kota dan Kabupaten se NTT, Minggu (29/8/2021) melalui aplikasi zoom.
Wakil Ketua Komisi IX DPR RI ini menyebutkan, pelaksanaan vaksinasi massal ini akan digelar mulai hari Rabu, 1 September 2021 untuk daratan Timir, Kamis 2 September 2021 untuk daratan Sumba dan Kabupaten Kepulauan yaitu Lembata, Alor, Rote Ndao dan Sabu Raijua. Dan untuk daratan Flores akan dilakukan pada Jumat, 3 September 2021. “Saya minta seluruh Ketua DPD II Partai Golkar Kota dan Kabupaten agar segera koordinasikan kembali dengan jajaran Dinkes di masing-masing wilayah untuk pengiriman vaksin,” sebut Melki.
Kepala Bidang Layanan Kesehatan (Yankes) Dinas Kesehatan Provinsi NTT, Emma Simanjuntak yang ikut dalam rapat tersebut menyatakan dukungan penuh dari jajaran Dinas Kesehatan untuk menyukseskan vaksinasi yang digagas oleh Yellow Clinic. “Kita segera mendistribusikan vaksin yang saat ini susah tiba di Kupang, dan mulai besok didistribusikan,” sebut Emma Simanjuntak.
Emma Simanjuntak saat itu juga meminta seluruh Kepala Dinas Kesehatan Kota dan Kabupaten se NTT agar segera mengambil vaksin yang mulai dikirim besok. ”Untuk daratan Sumba dan Flores serta Kabupaten Kepulauan lainnya kalau tidak ada halangan penerbangan dan kapal penyebrangan maka mulai besok juga akan dikirim,” tegasnya.
Dijelaskan Emma, jenis vaksin yang akan diberikan adalah jenis sinovac yang bisa juga diperuntukkan bagi anak-anak usia 12 tahun keatas. “Kebetulan vaksin ini sama dengan dosis yang diterima orang dewasa jadi bisa juga untuk anak-anak. Dan, jika ada yang meminta vaksin jenis atsra dan moderna juga kita siap berikan,” katanya.
Wakil Ketua Komisi V DPRD Provinsi NTT, H. Ir. Mohammad Ansor mengajak seluruh masyarakat yang telah terdaftar di wilayah Kota dan Kabupaten masing-masing melalui Yellow Clinic agar siap hadir mengikuti vaksinasi. “Terimakasih kepada jajaran Dinas Kesehatan Provinsi NTT yang merupakan mitra Komisi V DPRD NTT melalui Ibu Kabid Yankes, Emma Simanjuntak yang telah dengan antusias membantu kelancaran vaksinasi dari Yellow Clinic. Juga terimakasih untuk Dinas Kesehatan Kota dan Kabupaten se NTT yang telah menyiapkan para tenaga kesehatan untuk memperlancar vaksinasi ini,” sebut Ansor.
Untuk diketahui, Partai Golkar bakal menggelar vaksinasi massal untuk warga NTT di seluruh DPD II Partai Golkar Kabupaten dan Kota se NTT pada pekan depan. Pelaksanaan vaksinasi itu dilakukan untuk meningkatkan herd immunity dan memproteksi masyarakat dari penyebaran Covid-19.
Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena mengharapkan agar kerja tim dari jajaran Partai Golkar di seluruh NTT menjadi kunci utama suksesnya pelaksanaan vaksinasi massal bagi masyarakat. “Ini misi sosial dan membutuhkan kerja tim dari semua kita di seluruh tingkatan agar kesempatan ini kita bisa membantu masyarakat mendapatkan layanan vaksinasi tahap pertama,” sebut Melki Laka Lena dalam rapat virtual bersama seluruh jajaran partai Golkar se NTT, Sabtu (28/8/2021).***Laurens Leba Tukan