BA’A,SELATANINDONESIA.COM-Sebanyak 47 kepala desa yang tersebar di Kabupaten Rote Ndao menyatakan mengundurkan diri dari jabatan lantaran ingin bertarung lagi dalam ajang pemilihan kepala desa di wilayahnya masing-masing.
Itu pasalnya, Bupati Rote Ndao, Paulina Haning-Bullu, SE mengangkat 47 orang sebagai Penjabat Kepala Desa pada desa yang lowong jabatan. Sikap Bupati Paulina itu tertuang dalam Keputusan Bupati tentang Pemberhentian dan Pengangkatan terhadap 47 Kepala Desa di Rote Ndao.
Setelah terbit Keputusan Bupati Rote Ndao tersebut, mekanisme Pengambilan sumpah dan Pelantikan Pj Kepala Desa yang baru dilakukan oleh masing-masing Camat yang mewakili Bupati di sembilan Kecamatan di Kabupate Rote Ndao.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Rote Ndao, Yames M.K. Therik, SH kepada wartawan Selasa (13/10/2020) menjelaskan, dari Sembilan Kecamatan yang ada, tujuh Kecamatan sudah menggelar pelantikan Pj Kepala Desa. “Ada tujuh kecamatan yang sudah jalan yaitu Kecamatan Pantai Baru, Rote Timur, Landu Leko, Ndao Nuse, Rote Barat Laut, Rote Selatan, dan Rote Tengah, sedangkan dua lainnya yaitu Lobalain dan Rote Barat Daya, hari ini,” sebut Kadis Yames Therik.
Ia mengatakan, Pj Kades yang dilantik sebagian besar berasal dari unsur perangkat desa dengan jabatan sebelumnya sebagai sekretaris desa (Sekdes). “Hanya di desa Oebole Kecamatan Rote Barat Laut, yang diangkat dari unsur perangkat desa yaitu Kepala Urusan (Kaur) Keuangan, Fremi F. Nggili, yang diangkat menjadi Pj Kades Oebole, menggantikan Mesak O. Nggili,” katanya.
Camat Lobalain, Nusry E. Zackharias, SE yang dihubungi mengatakan, di wilayahnya terdapat 8 Pj Kades yang dilantik. “Lima dari delapan Pj Kades yang dilantik berasal dari unit kerja di Kantor Camat Lobalain. Mereka adalah Laura Barends, SP (Pj Kades Sanggaoen), Jusuf Dillak SH, (Pj Kades Bebalain), Jan Bernhart Kotta, SH (Pj Kades Kuli), Elisa Suki SH (Pj Kades Oelunggu) dan Paulus Koci Ledo, SE (Pj Kades Kuli Aisele.
Sedangkan 3 lainnya, Simon Dugun, staf pada dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (PKO) kabupaten Rote Ndao, (Pj Kades Holoama), Junus Bire, S.Pd, Kepala Sekola GMIT Soka (Pj Kades Loleoen dan Jemy F. Z. Ndun, staf di kantor Kelurahan Namodale (Pj Kades Oeleka),” jeasnya.
Camat Nusry E. Zackharias mengingatkan pada Pj Kades untuk selalu menjaga kepercayaan dan saling kerja sama. “Mari jaga kepercayaan serta membangun kerja sama agar semuanya bisa sama-sama bekerja memberikan pelayanan kepada masyarakat,” sebutnya.*)Zamek
Editor: Laurens Leba Tukan