KUPANG,SELATANINDOENSIA.COM – Anggota Komisi IX DPR RI Ratu Wulla Talu memberikan apresiasi dan dukungan penuh kepada para medis, dokter, dan para perawat, yang tampil dengan sigap sebagai garda terdepan dan ujung tombak penanganan pasien tepapar virus corona di seluruh Indonesia.
“Saya salut karena mereka mengorbankan diri untuk sesama, kiranya diberikan kesehatan, kekuatan, sukacita oleh Tuhan Yang Maha Kuasa dalam melaksakan segala tugas dan panggilan demi kemanusiaan,” ujar srikandi Partai Nasdem asal Pulau Sumba ini kepada SelatanIndoensia.com, Kamis (26/3/2020) dalam keterangan tertulisnya.
Ratu Wulla yang dalam tugasnya di Senayan bermitra dengan Kemenkes, Kemenakertrans, BPN2TKI, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, BPOM & BKKBN ini memberikan apsresiasi kepada pemerintah baik pemerintah pusat dan daerah juga para gugus tugas penanganan Covid-19 di pusat sampai daerah karena selalu bertindak cepat dalam penanganan virus corona. “Termasuk diantaranya mendistribusikan APD (alat pelindung diri) dan Rapid Test ke seluruh Indonesia,” katanya.
Ratu Wulla yang saat itu sedang melakukan reses di daratan Sumba berpesan kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk tetap tenang dalam menghadapi wabah virus corona. “Jangan panik, jaga imunitas tubuh, dan yang terpenting mengikuti anjuran pemerintah untuk tidak melakukan aktivitas berlebihan diluar rumah dan tetap di dalam rumah sebagai bentuk komitmen kita untuk memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19,” ujarnya.
Dia berharapa, semoga apa yang dilakukan oleh semua pihak memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat Indonesia dimana saja berada. “Doa saya Tuhan memberkati Indonesia, dan Indonesia dalam keadaan sehat walafiat,” pungkasnya.***Larens Leba Tukan